Anakku, Jangan Jadi Seperti Ayah
Karya: Zulfikar (19 Maret 2019) - elfaqar.blogspot.com
Anakku...
Jika kelak engkau dewasa
Jangan jadi seperti ayah
Tertipu oleh waktu
Dipermainkan oleh mimpi
Anakku...
Jika engkau menjalin persahabatan
Jangan jadi seperti ayah
Berkorban dengan sepenuh hati
Melupakan nasib sendiri
Anakku...
Engkau harus ingat
Hidup tak melulu tentang menjadi baik
Ini adalah pergulatan antara senang dan melarat
Anakku...
Jangan kau gantungkan cita-citamu di langit
Cukup kau tempel di dinding kamar kita
Agar kau tak lupa bahwa kita hidup di dunia
Bukan di atas langit
Anakku...
Menikahlah dengan lelaki impianmu
Tapi ingat...
Jika kelak engkau dewasa
Jangan jadi seperti ayah
Tertipu oleh waktu
Dipermainkan oleh mimpi
Anakku...
Jika engkau menjalin persahabatan
Jangan jadi seperti ayah
Berkorban dengan sepenuh hati
Melupakan nasib sendiri
Anakku...
Engkau harus ingat
Hidup tak melulu tentang menjadi baik
Ini adalah pergulatan antara senang dan melarat
Anakku...
Jangan kau gantungkan cita-citamu di langit
Cukup kau tempel di dinding kamar kita
Agar kau tak lupa bahwa kita hidup di dunia
Bukan di atas langit
Anakku...
Menikahlah dengan lelaki impianmu
Tapi ingat...
Menikah bukan hanya tentang mencari ridho Tuhan
Tapi juga, menikmati kehidupan di dunia
Maka... jangan mau kau nanti dipersunting lelaki miskin
Tapi juga, menikmati kehidupan di dunia
Maka... jangan mau kau nanti dipersunting lelaki miskin
Karena perkawinan antara sepasang miskin hanya akan melahirkan kemelaratan
Anakku...
Ingatlah pesanku tadi
Saat kau baca ini
Mungkin aku telah mati
Anakku...
Ingatlah pesanku tadi
Saat kau baca ini
Mungkin aku telah mati
Tidak ada komentar:
Posting Komentar